6 Kota Dengan Bangunan Tercantik di Dunia

Salah satu tujuan Wisatawan menyambangi suatu koya adalah menikmati keindahan bangunannya, mulai dari seni arsitektur klasik sampai futuristik. Berikut 6 kota di Dunia yang patut di kunjungi penggemar seni arsitektur seperti dilansir detik.travel.com dari CNN Traveler.








1. Oxford
    Inggris.
____________


Dijuluki sebagai 'City of Dreaming Spires' alias 'Kota Menara Impian', kota ini dihiasi banyak menara-menara dengan arsitektur menawan sejak abad pertengahan. Mengunjungi kota ini Anda seperti dibawa ke masa lalu. Salah satu bangunan yang kesohor dengan ke indahan arsitektur gothic-nya adalah Oxford University.







2. Tel Aviv
    Israel
____________
 
Ditetapkan sebagai situs warisan dunia oleh UNESCO, kota ini dijuluki 'Kota Putih' kerana adanya lebih dari 4.000 bangunan berwarna putih yang tersebar di kota ini. Didirikian rentang waktu 1930 - 1940, tujuannya untuk menampung imigran Yahudi. Ribuan bangunan inilah yang membuat Tel Aviv cantik berpadu dengan indahnya suasana Laut Mediterania.



3. Istanbul
   Turki
_______________
Kota ini merupakan pilihan tepat untuk menikmati masa-masa keemasan seni arsitektur khas dinasti Islam. Beragam bangunan indah dengan gaya arsitektur Islam tersebar di kota ini. Misalnya saja Hagia Sophia, Masjid yang dulunya digunakan sebagai gereja dan kini menjadi museum. Ada pula Blue Mosque yang terletak di seberangnya.












4. Florence
    Italia
______________
 
Inilah ibukota pecinta seni di dunia. Keindahan bangunan di kota ini tidak dapat dipungkiri, terlebih lagi banyaknya lorong dan kubah. Ingin mengagumi keindahan seni bangunan kota ini secara singkat? Kunjungilah Florences Duomo dan Basilica of Santa Maria Novella.








5. Dubai
    Uni Emirate Arab
_________________
 
Tidak ada kota di dunia yang memiliki deretan banhunan dengan arsitektur sebanyak Dubai dalam 10 tahun terakhir. Di sini Anda dapat menemukan gedung tertinggi di dunia, Burj Khalifa, pulau buatan yang tersohor dan mewah Palm Jumeirah, hotel bintang 7 Burj Al Arab, Ferrari world Abu Dhabi, hingga salah satu mall terbesar dan termodern di dunia, Dubai Mall.




6. Barcelona
    Spanyol
________________
 
Tangan dingin seniman Antoni Gaudi mampu menyulap kota ini bak negeri dengan karya seni lewat bangunan berarsitektur 'nyentrik', misalnya Park Guell atau La Sagrada Familia. Bangunan-bangunan 'Gaudinian' ini memili garis dan ornamen asimentris, kaya akan keramik dan mozaik, menggabungkan seni arsitektur gothic, modern, hingga oriental.