Beberapa Cara Terhindar Dari Virus Dan Malware di Android


Beberapa Cara Terhindar Dari Virus Dan Malware di Android

Android adalah sistem operasi berbasi Linux dengan sumber terbuka, dan Google merilis kodenya di bawah Lisensi Apache. Kode dengan sumber terbuka dan lisensi perizinan pada Android memungkinkan perangkat lunak untuk dimodifikasi secara bebas oleh penggunanya dan didistribusikan oleh para pembuat perangkat, operator nirkabel, dan pengembang aplikasi.

Dengan sumber terbuka yang membuat pengguna dapat memodifikasi atau menginstall aplikasi di luar dari Playstore, menjadi celah masuknya Malware dan Virus untuk merayapi sistem Android.
Masuk nya malware/virus ke dalam perangkat Android bukan disebabkan oleh sistem Android, tapi disebabkan oleh penggunanya sendiri.

Sistem Android sudah termasuk kuat. aplikasi Android berjalan di SandBox, sebuah area terisolasi yang tidak memiliki akses pada sistem, kecuali izin akses yang secara eksplisit diberikan oleh pengguna ketika memasang aplikasi.

Hal ini biasa terjadi oleh user Android yang telah melakukan rooting pada Android nya. Bagi sebagian orang yang tidak mengerti dari kegunaan akses root menjadi sasaran empuk para pelaku kejahatan cyber. biasanya pelaku mengarahkan target pada suatun link download dan muncul banyak iklan spam yang memaksa untuk perbarui perangkat Androidnya di link yang terterai, atau memaksa mendownload aplikasi pendukung yang sudah tertanam malware atau RAT (Remote Access Trojan).

Berikut beberapa cara agar Android Anda terhindar dari Virus dan Malware:

  1. Jika Anda bukan seorang pengembang perangkat Android seperti pada forum-forum (XDA, Android Developer, HTCdev, dll.) komunitas pengembang Android atau biasa disebut Developer, jangan pernah sekali-kali Anda mencoba untuk membuka akses root pada perangkat Android Anda. 
  2. Selalu cek update/pembaruan firmware dan OS pada perangkat Android Anda yang terdapa pada menu setting.
  3. Usahakan untuk tidak mendownload APK dari website, situs-situs atau iklan pada browser.
  4. Download antivirus di Playstore seperti McAfee, Avast, dan AVG.
  5. Selalu bersikan perangkat Android Anda dari debu dan kotoran, karena dapat menyebabkan virus berkembang biak, dan masuk melalui pori-pori kulit tangan Anda.