DICARI: SEORANG GENTLEMAN.

Siapa sih yang tak ingin mempunyai pria gentleman, menarik kursi anda saat makan malam berdua, atau membuka kan pintu mobil ketika Anda ingin naik, atau mungkin melindungin Anda dari segala bahaya kecil apapun, ke manakah perginya para pria yang memiliki tata krama dan gentle layaknya film.


Menemukan pria idaman yang berprilaku bak gentleman saat ini bukan perkara mudah.
Sejak dulu gambaran pria ideal tersebut sudaj dijejalkan di kepala kita lewat berbagai tontonan dan bacaan. Sebut saja sosok MR.Darcy dalam novel karya Jane Austen, Pride and Prejudice: Tegap, tampan mengenakan topi tinggi selalu bersetelan rapi, dan meskipun sedikit angkuh namun ia tak pernah lupa untuk menarik tempat duduk bagi pasangannya dan bertutur kata santun. Ya, kalau membahas sosok "gentleman" maka otomats yang kita bayangkan adalah pria-pria bangsawan Inggris di abad 19 yang memiliki tata krama tingkat tinggi, Sekali lagi, thanks to the books and movies.

      Sekarang, coba Anda ke luar sana dan mencari pria dengan gambar yang sudah saya sebut di atas.
Berapa besar peluangnya? Hampir nol persen. Ibarat mencari setangkai jerami di tumpukan jarum, pasti sangat sulit ya, All the perfect ones are already gone. Mungkin satu-satunya tempat dimana Anda bisa menemukan pria gentleman adalah di lingkungan yang baik, ya bisa di bilang bonafit.

Sebetulnya di zaman modern seperti sekarang, hal-hal apa saja dari pria masa kini yang bisa membuat mereka dapat dicap sebagai "Gentleman"?

Dan berikut 10 Answer dari para wanita yang saya berikan Question tentang pria yang gentelman;
  1. Memiliki setidaknya satu setelan jas, dan dia harus terlihat tampan saat mengenakannya, tidak boleh kebesaran atau kesempitan seperti jas pinjaman. Harus well-suited!
  2. Tetap menjaga diri agar tidak terlalu aktif di sosial media, karena pria sejati tidak akan bawel di twitter atau facebook.
  3. Membalas sms dengan menelpon. Meski kadang berada di posisi sulit untuk menerima panggilan, but it's kinda sweet.
  4. Menahan pintu lift ketika terburu-buru. Karena itu adalah perbuatan yang sangat mulia.
  5. Berani terbuka dengan perasaannya. A real gentleman knows that the best thing about him is his ability to be kind and empathetic. Rambut tanpa poni yang terlihat semakin dewasa dan setelan necis hanya hiasan saja,
  6. Membawakan tas pasangannya, pasti akan membuat wanita speechless.
  7. Bergosip dan menjelek-jelekkan orang lain, That's a major turn off. Pria sejati harusya tak perlu peduli dengan hal-hal sepele macam itu, cukup wanita aja. Ya.
  8. Datang ke rumah dan membawa kado saat ibu merayakan ulang tahunnya. Itu salah satu hal terberani yang bisa dilakukan oleh pria.
  9. RSVP. Rasanya seorang gentleman akan selalu memastikan segalanya sesuai rencana. Termasuk saat makan malau atau menghadiri pesta.
  10. Protect. Ya, setiap orang yang berada di sampingnya pasti akan selalu merasa nyaman dan aman.